Beranda Nasional Satlantas Polres Jakarta Timur Terus Sosialisasikan Larangan Mudik dan Prokes Covid

Satlantas Polres Jakarta Timur Terus Sosialisasikan Larangan Mudik dan Prokes Covid

oleh korlantas

KORLANTAS POLRI – Tim Dikyasa Satlantas Polres Jaktim secara intensif terus memberikan sosialisasi secara persuasif humanis terkait larangan mudik serta disiplin protokol kesehatan Covid-19.

Sosialisasi dilakukan terkait dengan gelaran Operasi Keselamatan Jaya 2021 yang telah memasuki hari ke-13.

“Secara persuasif dan humanis dengan membagikan masker, brosur, dan menghimbau para sopir truk dan sopir mikrolet, tetap disiplin protokol kesehatan Covid-19. Sasaran kali ini sopir truk dan sopir mikrolet di wilayah Jaktim,” tutur Kanit Dikyasa AKP Bules.

Dalam pelaksanaannya, AKP Bules turut didampingi Iptu Nana S, dan anggota BM serta pamwal, di pangkalan Truk Kalimalang dan Pangkalan mikrolet yang berada di jalan Supriyadi Kampung Rambutan, Sabtu(24/4/2021).

“Atas perintah atasan kami tidak henti-hentinya untuk tetap menghimbau ke para sopir truk dan mikrolet untuk tidak bermudik ke kampung halaman dan tetap selalu menjaga protokol kesehatan agar tidak terdampak Covid-19. Dan kami juga menghimbau agar tetap menjaga ke selamatan dalam berlalu lintas mematuhi peraturan yang sudah di tentukan pemerintah.” tandasnya.

 

Related Articles