Beranda News Pantau Pos Penyekatan, Dirlantas Polda Metro: Putar Balik Jika Masih Ada yang Nekat Mudik

Pantau Pos Penyekatan, Dirlantas Polda Metro: Putar Balik Jika Masih Ada yang Nekat Mudik

oleh korlantas

KORLANTAS POLRI – Penerapan larangan mudik resmi diberlakukan mulai 6 Mei hingga 17 Mei 2021. Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Sambodo Purnomo, mengecek posko penyekatan di Gerbang Tol Cikarang Barat, Bekasi, Jawa Barat, pada Kamis (6/5/2021) dini hari.

Dirlantas memberikan pengarahan kepada para anggota yang bertugas. Itu termasuk soal enam kategori kendaraan yang diperbolehkan melintas dengan persyaratan khusus.

“Perjalanan-perjalanan apa yang diperlobehkan untuk mudik. Perjalanan itu akan nantinnya perkecualian untuk putar balik. Di luar itu kita laksanakan putar balik jika masih ada warga yang nekat mudik,” kata Dirlantas.

Sementara bagi kendaraan yang akan melakukan mudik, petugas akan mengarahkan keluar Tol Cikarang Barat untuk kemudian berputar arah melalui tol Cikampek arah Jakarta.

Bagi kendaraan travel ilegal akan diberikan sanksi tegas yakni seluruh pemunpang akan diturunkan di terminal terdekat. Kendaraan travel tersebut nantinya diamankan.

Related Articles