Beranda Lalu Lintas Libur Weekend, Satlantas Polrestabes Bandung Berlakukan Gage di Pintu Tol Pasteur

Libur Weekend, Satlantas Polrestabes Bandung Berlakukan Gage di Pintu Tol Pasteur

oleh korlantas

KORLANTASPOLRI – Polrestabes Bandung tetap menerapkan ganjil genap di pintu tol pasteur, kota Bandung, Sabtu 19 Maret 2022.

Kasatlantas Polrestabes Bandung AKBP Ariek menjelaskan bahwa untuk gage pada pagi ini tidak berubah dari pada minggu sebelumnya.

“Satlantas Polrestabes Bandung masi komitmen dan konsisten untuk menegakkan Inmendagri nomor 12 tahun 2022 dalam penanganan dan pencegahan Covid-19,” jelasnya, Sabtu 19 Maret 2022 di gerbang tol Pasteur.

Ditambahkannya, bahwa memang sampai saat ini status PPKM Kota Bandung masih di level 3.

“Sehingga Satlantas Polrestabes Bandung tetap melaksanakan sesuai dengan instruksi pimpinan melaksanakan Gage di lima tempat yang ada di wilayah kota Bandung termasuk tiga lokasi kerumunan yang biasa digunakan masyarakat untuk menghabiskan waktu di kota Bandung itu kita laksanakan penutupan jalan,” paparnya.

Kasatlantas menegaskan, bahwa penerapan gage ini, mengikuti situasi perkembangan status PPKM.

“Kita melihat dari status selama kota Bandung masih level 3 kita terus melaksanakan ganjil genap, untuk pemberhentian status nanti dalam arti ganjil genap kita akan melakukan rapat koordinasi dengan seluruh instansi,” pungkasnya.

Sebelumnya, Pemkot Bandung memutuskan tidak ada penerapan ganjil genap saat akhir pekan di kota Bandung.

Related Articles