Beranda Lakalantas Laka Tunggal, Truk Alami Pecah Ban di Tol Purwodadi

Laka Tunggal, Truk Alami Pecah Ban di Tol Purwodadi

oleh korlantas

KORLANTASPOLRI – Sebuah truk terlibat kecelakaan di Tol Purwodadi-Malang Km 68+A atau arah Surabaya-Malang. Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tunggal ini namun proses evakuasi sempat menyebabkan kepadatan kendaraan.

GM Manager Operasi Jasa Marga Pandaan-Malang, Indrawan Agustono mengatakan, kecelakaan disebabkan karena truk engkel L 8929 UB mengalami pecah ban hingga terguling di ruas jalan Surabaya-Malang.

“Kecelakaan terjadi di Km 68+A, yang disebabkan truk mengalami pecah ban belakang kanan,” ujar Indrawan saat dikonfirmasi, Senin (23/5/2022).

Berdasarkan keterangan di lapangan, Indrawan menyebut kecelakaan terjadi sekitar pukul 10.15 WIB. Meski truk terguling, lanjut Indrawan, bak truk melintang di bahu luar jalan atau lajur 1 arah Surabaya-Malang.

“Ada tiga orang menumpang truk, termasuk sopir. Semuanya selamat, arus lalu lintas lancar, karena bak truk melintang bahu luar dan lajur 1,” bebernya.

Kanit PJR IV Ditlantas Polda Jatim AKP Rahmad Budiarto menjelaskan, truk engkel yang kecelakaan itu sedang memuat besi dan galfalum bekas. Truk itu dikendarai oleh Salamun (52) warga Cerme, Gersik.

Di dalam truk itu juga ada penumpang Abdul Gofir (32) warga Sampang, dan Muhamad solikin (22) warga Cerme, Gersik. Keduanya tidak mengalami luka berarti.

“Benar, kecelakaan itu karena pecah ban. Tadinya truk itu berjalan dari Pandaan-Malang dengan kecepatan sedang di lajur satu. Sampai di TKP KM 68.200/A tiba-tiba roda kanannya pecah sehingga truk itu selip ke kiri dan terguling,” kata AKP Rahmad.

Akibat kecelakaan itu, truk mengalami kerusakan di bagian body samping kanan lecet-lecet dan roda kanan bagian belakang pecah. Tidak ada sarana tol yang tertabrak. Proses evakuasi itu, kata Rahmad, tuntas pada pukul 11.40 WIB.

Related Articles