Beranda Lakalantas Laka Tunggal Bus di Wonogiri Tewaskan 8 Orang, Sang Sopir Diamankan Polisi

Laka Tunggal Bus di Wonogiri Tewaskan 8 Orang, Sang Sopir Diamankan Polisi

oleh korlantas

KORLANTASPOLRI – Satlantas Polres Wonogiri memastikan telah mengamankan sopir Bus Panca Tunggal bernopol AD 1684 BG yang menewaskan delapan orang untuk dimintai keterangan.

Sopir bus berinisial WTO tersebut diamankan Senin (21/11/2022) malam selepas kejadian. Saat ini, petugas masih menggali keterangan, mulai dari kronologi hingga kejadian nahas tersebut terjadi.

Kasubsi Penmas Humas Polres Wonogiri Aiptu Iwan Sumarsono setelah mendapat laporan, kapolres bersama anggota Satlantas Polres Wonogiri langsung mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP). Petugas juga langsung melakukan olah TKP dari keterangan saksi di lapangan.

“Setelah laporan masuk, Kapolres turun sendiri bersama anggota Satlantas Polres Wonogiri untuk melakukan olah TKP. Termasuk mencatat keterangan saksi-saksi di sekitar TKP. Pengemudi dan dan barang bukti sudah diamankan di Satlantas Polres Wonogiri,” kata Aiptu Iwan dalam keterangannya, Rabu (23/11/2022).

Selain meninjau lokasi kejadian kecelakaan tunggal, imbuh dia, Kapolres Wonogiri AKBP Dydit Dwi Susanto juga meninjau kondisi korban yang dibawa ke Rumah Sakit Hermina Wonogiri.

“Kapolres turun langsung memimpin penanganan kecelakaan,” ucap Aiptu Iwan.

Sebelumnya, Bus Panca Tunggal mengalami kecelakaan tunggal di Dusun Kepuh Kulon, Desa Bumiharjo, Kecamatan Nguntoronadi, Kabupaten Wonogiri, Senin (21/11/2022) malam. Saat kejadian bus tersebut membawa penumpang melebihi kapasitas.

Bus tersebut hanya berkapasitas 16 orang-20 orang, namun ditumpangi sebanyak 43 orang. Akibat kejadian delapan orang meninggal dunia dan belasan lainnya luka-luka.

Related Articles