Beranda Lalu Lintas Gelar Festival Malam Tahun Baru di Puncak Gunung Mas, Satlantas Polres Bogor Siapkan Rekayasa Lalin

Gelar Festival Malam Tahun Baru di Puncak Gunung Mas, Satlantas Polres Bogor Siapkan Rekayasa Lalin

oleh korlantas

KORLANTASPOLRI – Kawasan Puncak, Kabupaten Bogor, menjadi salah satu lokasi perayaan tahun baru. Ada dua kegiatan yang berlangsung di kawasan Puncak menjelang pergantian tahun pada 30 dan 31 Desember 2022.

Kapolres Bogor AKBP Iman Imanuddin mengatakan pihaknya telah menyiapkan rekayasa lalu lintas untuk mengantisipasi kemacetan di kawasan Puncak, Bogor.

“Sudah kami petakan titik macetnya dan rekayasa lalin yang akan kita gunakan nanti. Salah satunya dengan ganjil-genap,” kata Iman dalam keterangannya, Rabu (21/12/2022).

Iman mengatakan ada dua kegiatan pesta perayaan tahun baru yang berlokasi di kawasan Puncak, Bogor.

“Ada (kegiatan pesta tahun baru), tanggal 30 (Desember) itu ada Puncak Berdzikir doa bersama, habaib yang ngadain. Kemudian tanggal 30-31 ada Puncak Fest,” kata Iman.

Kegiatan Puncak Fest ini diprediksi bakal menimbulkan kepadatan lalu lintas. Kegiatan ini diselenggarakan di rest area Gunung Mas dan melibatkan ratusan UMKM.

“Jadi sepanjang jalur Puncak itu orang jualan-jualan makanan, apa gitu,” kata Iman.

Puncak Fest ini diselenggarakan oleh Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI).

“Puncak Fest yang mengadakan PHRI. Sudah ada izin dari pemda,” kata Iman.

Sementara itu, Kasat Lantas Polres Bogor AKP Dicky Pranata mengatakan pihaknya telah menyiapkan rekayasa lalu lintas. Salah satunya pengaturan buka-tutup lalu lintas.

“Hanya dilakukan pengalihan mulai dari Simpang Polingga kita tutup, tapi kita alihkan ke Simpang Cianjur. Baru ditutup jam 10 malam, kita laksanakan one way arah bawah,” tutur Dicky.

Related Articles