Beranda Lalu Lintas Satlantas Polresta Sleman Siapkan 20 Tim Urai Kepadatan Jelang Nataru

Satlantas Polresta Sleman Siapkan 20 Tim Urai Kepadatan Jelang Nataru

oleh korlantas

KORLANTASPOLRI – Satuan Lalu Lintas (Satlantas), Polresta Sleman telah menyiapkan skenario atau rekayasa lalu lintas di libur Natal dan Tahun Baru 2023.

Selain itu, menyiagakan juga 20 tim urai yang bertugas mengurai kendaraan apabila terjadi kepadatan.

“Tim urai kami siapkan 20. Ada 10 yang standby di Proliman Kalasan, dan 10 lainnya di Maguwoharjo,” kata Kasatlantas Polresta Sleman, AKP Gunawan Setyabudi, Kamis (22/12/2022).

10 tim urai yang disiagakan di Maguwoharjo bertugas untuk mengurai kendaraan jika terjadi kepadatan di wilayah Maguwoharjo hingga barat arah Yogyakarta sekitar UIN Sunan Kalijaga.

Sedangkan 10 tim urai yang ditempatkan di Proliman Kalasan, bertugas untuk mengendalikan arus lalu lintas di Proliman ke barat sampai Maguwoharjo. Kemudian arah selatan hingga tebing Breksi.

“Di sisi utara sampai simpang tiga Tulung ke arah Klaten,” kata dia.

Libur Natal dan tahun baru, Satlantas Polresta Sleman telah menyiapkan skenario atau rekayasa lalu lintas di beberapa titik. Yakni, di Prambanan, Tempel maupun Tridadi atau seputar Denggung.

Jika terjadi kepadatan kendaraan di Prambanan karena banyak yang hendak masuk Yogyakarta, biasanya di pagi hari, maka akan ada penyesuaian arus.

Di simpang tiga Prambanan, kendaraan yang menuju ke barat (Yogya) akan diarahkan ke kiri arah Piyungan.

Adapun, jika jalur menuju Barat diperkirakan masih bisa menampung, maka kendaraan akan ditarik lurus ke barat sampai Maguwoharjo, hingga simpang tiga Janti.

“Di Janti, kalau ke barat (Yogya) masih bisa menampung, maka kita teruskan. Tapi jika sudah tidak bisa menampung, maka kita sesuaikan, dari Janti di arahkan ke selatan,” katanya.

Selanjutnya, pada sore hari menurut Gunawan, di Prambanan biasanya banyak kendaraan mengarah ke timur menuju Solo.

Jika dari Proliman Jalan Jogja – Solo hingga pos polisi perbatasan Klaten kondisinya stuck maka akan diberlakukan pengalihan arus.

Dari Proliman kendaraan diarahkan ke Utara. Pengalihan ini diberlakukan bagi minibus dan roda dua.

Sementara Bus besar tetap lurus ke timur karena ketika ke utara kontur jalan tidak memungkinkan.

Dari proliman, kendaraan roda dua dan minibus, yang dialihkan ke utara di arahkan menuju simpang tiga Tulung, lalu ke kanan hingga masuk wilayah Klaten.

“Kami sudah koordinasi dengan Kasatlantas Polres Klaten. Dan rekayasa ini diberlakukan kalau terpaksa ya. Jika masih normal ya kami jalankan normal. Artinya situasional,” ujar dia.

Related Articles