Beranda Kegiatan Satlantas Polres Malinau Sosialisasikan Tertib Berlalu Lintas kepada Pengendara

Satlantas Polres Malinau Sosialisasikan Tertib Berlalu Lintas kepada Pengendara

oleh korlantas

KORLANTAS POLRI – Sebagai bentuk sosialisasi pencegahan penularan virus Covid-19 kepada para pengendara dan pengguna jalan, Satuan Lalu Lintas Polres Malinau membagikan masker dan pamflet atau brosur di Jalan Raja Alam Kecamatan Malinau Utara Kabupaten Malinau.

Kasat Lantas Polres Malinau Iptu Angel Cristy H. Grace P., S.T.K., M.Sc. mengatakan, kegiatan pembagian masker, pamflet atau brosur tersebut menyasar pengendara dan pengguna jalan lainya yang melintas yang sedang melakukan aktivitas di luar. Kegiatan dilakukan dalam rangka pelaksanaan Operasi Keselamatan Kayan 2022.

Himbauan terkait penerapan protokol kesehatan dan tertib berlalulintas tersebut dibagikan kepada pengguna jalan ini dengan maksud dapat memberikan edukasi akan pentingnya menjaga kesehatan serta agar terciptanya Kamseltibcar lantas di wilayah hukum Polres Malinau.

“Pembagian pamflet atau brosur, spanduk, baik melalui melalui media onile atau media sosial juga sudah kami laksanakan, tujuanya adalah sebagai upaya menginformasikan kepada masyarakat Kabupaten Malinau khususnya tentang maksud dan tujuan adanya kegiatan Operasi Keselamatan Kayan 2022 ini,” ujarnya

Diharapkan dengan dilaksanakannya kegiatan sosialisasi terkait penerapan protokol kesehatan dan tertib dalam berlalulintas dalam Operasi Keselamatan Kayan 2022 tersebut dapat dimengerti dan dipahami oleh masyarakat serta bersama-sama memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat Kabupaten Malinau.

Related Articles