Beranda Lalu Lintas Jalan Nasional Kotabumi Ambles, Satlantas Polres Lampung Utara Alihkan Arus Lalin

Jalan Nasional Kotabumi Ambles, Satlantas Polres Lampung Utara Alihkan Arus Lalin

oleh korlantas

KORLANTASPOLRI – Amblesnya ruas badan jalan nasional di jalan Alamsyah Ratu Perwira Negara (ARPN) Kelurahan Kelapa Tujuh, Kecamatan Kotabumi, Kabupaten Lampung Utara (Lampura), Sabtu (4/3/2023).

Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres setempat, mengalihkan sementara arus lalulintas ke jalan Tjokoel Subroto.

Kepala Satlantas Polres Lampura Iptu Joni Charter mengatakan, amblesnya badan jalan sepanjang tiga meter terjadi sekira pukul 04.30 WIB. Anggotanya sudah melihat kondisi badan jalan yang sudah amblas dan memasangi tanda.

“Pagi tadi kita pasangi tanda agar pengendara berhati-hati saat melintas,” ujarnya.

Kasat menjelaskan, kronologis kejadian diperkirakan akibat curah hujan yang cukup tinggi. Selain itu  banyak kendaraan bermuatan berat melintasi melebihi tonase.

“Untuk sementara, jalan dari Kotabumi menuju Bandarlampung tidak bisa di lalui kendaraan. Untuk kendaraan besar, dialihkan ke jalan Tjokoel Subroto mengantisipasi kembali amblas dan kemacetan,” imbuh Kasat.

Selanjutnya pihak Satlantas menurut Iptu Joni Charter sudah melakukan koordinasi dengan Dinas PUPR Provinsi Lampung. Karena jalan tersebut, merupakan ruas jalan nasional yang segera diperbaiki.

“Ruas badan yang ambles panjangnya sekitar 3 meter dengan kedalaman 5 meter,” pungkasnya.

Related Articles