Beranda Lalu Lintas Satlantas Polrestabes Palembang Sosialisasikan Aplikasi Smart City Dulur Kito dan ETLE kepada Pengguna Jalan

Satlantas Polrestabes Palembang Sosialisasikan Aplikasi Smart City Dulur Kito dan ETLE kepada Pengguna Jalan

oleh korlantas

KORLANTASPOLRI – Satlantas Polrestabes Palembang terus berupaya mensosialisasikan Tilang ETLE, kali ini selain sosialisasi ETLE juga sosialisasi Aplikasi Smart City Dulur Kito kepada masyarakat, di Jalan Simpang empat lampu merah Rumah Sakit Charitas, Rabu (28/12/2022).

Tim yang dipimpin Kanit Kamsel Satlantas Polrestabes Palembang, Iptu Windy Felina SH MH dan didampingi Kasubnit 1 Kamsel Satlantas Polrestabes Palembang Aiptu M Mutasor PS, agar pengendara paham dengan ETLE dan Aplikasi Smart City Dulur Kito.

Selain memberikan sosialisasi Satlantas Polrestabes Palembang, memberikan cinderamata berupa helm SNI, kaos lengan panjang Pelopor Tertib Lalu Lintas, PIN Pelopor Tertib Lalin.

Pada kegiatan tersebut, Tim Satlantas Polrestabes Palembang, memakai pengeras suara dan membentangkan spanduk, bertuliskan sosialisasi ETLE juga sosialisasi Aplikasi Smart City Dulur Kito, di simpang 4 Charitas Palembang.

Untuk diketahui Aplikasi Smart City Dulur Kito memuat berbagai fitur yang mempermudah pelayanan masyarakat seperti keperluan pajak kendaraan, layanan lacak kendaraan, dan keperluan lainnya yang berkaitan dengan kendaraan maupun lalu lintas.

“Kita ini masih mensosialisasi belum launching. Jadi di Aplikasi Smart CIty Dulur KIto ini sangat bermanfaat bagi pemilik kendaraan. Karena di aplikasi ini pengendara bisa mengetahui status kendaraan diblokir atau tidak. Juga, jika terkena tilang ETLE, bukti tilang elektronik akan dikirim ke aplikasi ini. Selain itu pengendara bisa mengirim telah terjadi peristiwa saat melintas di jalan,” jelas Iptu Iptu Windy Felina di Simpang Lampu Merah RS Charitas saat sosialisasi.

“Banyak manfaatnya bila mengunduh Aplikasi Smart City Dulur Kito ini,” tambah perwira balok dua ini.

Pantauan lapangan pengendara terlihat antusias mendengarkan sosialisasi ini, mereka juga bila berhasil menjawab seputaran ETLE akan mendapatkan hadiah dari petugas. Usai sosialisasi dilanjutkan ke Simpang Lima DPRD Sumsel.

Related Articles