Beranda News Satlantas Polresta Palangkaraya Terjunkan 55 Personel Saat Amankan Tahun Baru 2023

Satlantas Polresta Palangkaraya Terjunkan 55 Personel Saat Amankan Tahun Baru 2023

oleh korlantas

KORLANTASPOLRI – Sebanyak 55 personel Satlantas Polresta Palangkaraya diterjunkan untuk Amankan Malam Tahun Baru 2023 di Kota Cantik.

Satlantas Polresta Palangkaraya memberikan pelayanan dan pengamanan para pengendara di jalan raya saat malam pergantian tahun baru 2023 ini.

Kasat Lantas Polresta Palangkaraya, Palangkaraya Kompol Feriza Winanda Lubis menyampaikan menerjunkan 55 personel yang tersebar di beberapa titik yang menjadi perhatian.

“Untuk personel yang terlibat tentu Satlantas Polresta Palangkaraya dengan jumlah 55 personel ini semuanya akan tersebar,” katanya, Sabtu (31/12/2022).

Adapun titik ruas jalan yang menjadi perhatiannya adalah, Jalan S Parman, Ahmad Yani, Arut, Tjilik Riwut, Yos Sudarso, Krakatau, George Obos dan Temanggung Tilung.

Untuk di jalan Tjilik Riwut tidak ada rekayasa lalu lintas, meskipun ada kegiatan Akbar pemerintah Kota Palangkaraya mengundang artis Ibu Kota Budi Doremi.

Pasalnya, jalan tersebut adalah jalan lintas, namun pihaknya akan mengatur agar kelancaran, keamanan dan ketertiban berjalan tidak ada hambatan.

“Ada titik parkir yang telah disiapkan di sana, kami tidak melakukan rekayasa lalu lintas di Jalan Tjilik Riwut karena jalan lintas,” tuturnya.

Pihaknya mengajak masyarakat agar bersama-sama menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban dan disiplin berlalu lintas.

“Kalau mau konvoi-konvoi jika tidak ada faedahnya bisa ditunda. Lalu untuk yang punya keinginan kebut-kebutan balap liar agar tidak dilakukan,” imbaunya.

Related Articles