Beranda Nasional Satlantas Polres Pasuruan Kota Gencarkan Imbauan Tertib Berlalu Lintas

Satlantas Polres Pasuruan Kota Gencarkan Imbauan Tertib Berlalu Lintas

oleh korlantas

KORLANTAS POLRI – Untuk menekan angka kecelakaan di jalan raya. Pihak Satlantas Polres Pasuruan Kota terus gencarkan himbauan keselamatan kepada para pengguna jalan. Kamis, (14/10/2021).

“Kami terus gencar mensosialisasikan untuk berkendara secara aman. Selain itu, kami juga telah memetakan titik – titik laka dan menempatkan personel di sana,” ujar Kanit Laka Polres Pasuruan Kota, Ipda Indah Ramadhany.

Lebih lanjut ia mengatakan bahwa pihaknya selalu mensosialisasikan bagaimana berkendara yang aman dan selamat di jalan raya.

“Jika mengantuk ya beristirahat. Kita akan lakukan segala upaya untuk menekan angka kecelakaan sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat,” tandasnya.

Di sisi lain, ia juga mengungkapkan bahwa berdasarkan catatan Unit Laka Polres Pasuruan, dalam waktu tiga bulan periode (Juli – September 2021) tercatat 19 orang meninggal dunia di Jalan Pasuruan Kota.

“Ada sebanyak 69 Kasus kecelakaan selama bulan Juli hingga September. Dengan catatan ada 19 orang meninggal dunia dan satu orang luka berat,” pungkasnya.

Related Articles