Beranda Lalu Lintas Satlantas Polres Magetan Amankan Puluhan Motor Knalpot Brong

Satlantas Polres Magetan Amankan Puluhan Motor Knalpot Brong

oleh korlantas

KORLANTASPOLRI – Personil gabungan dari Satuan Lalu Lintas dan Shabara serta Satfungsi lainya yang tergabung dalam tim Patroli Pengamanan giat masyarakat menindak tegas puluhan kendaraan yang tidak sesuai dengan spesifikasi teknis (Spektek) terutama penggunakan knalpot brong.

Penindakan tegas oleh polisi tersebut dalam rangka cipta kondisi jelang perayaan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 di wilayah Kabupaten Magetan. Puluhan motor dengan knalpot brong tersebut diamankan dari para pesilat yang berkonvoi pada wisuda warga salah satu perguruan pencak silat diwilayah di Kecamatan Panekan Magetan.

Diamankanya puluhan kendaraan bekenalpot brong tersebut dibenarkan Kasi Humas Polres Magetan, AKP Budi Kuncahyo. Puluhan motor tersebut tidak sesuai spektek dan berknalpot brong tersebut diamankan saat uforia wisuda warga perguruan Pencak Silat di Panekan.

“Sebelumnya sesuai kesepakatan bersama pihak keamanan dan pihak warga perguruan pencak silat tidak boleh adanya konvoi. Para warga juha diwajibkan mematuhi peraturan lalu lintas. Namun tetap saja dilangar,” katanya, Rabu (21/12/2022).

Kendaraan yang diamankan di Mapolres tersebut sesuai perintah Kapolres Magetan tidak akan dikenai tilang, tetapi kepada pemilik yang akan mengambilnya wajib memasang kembali kelengkapan motornya dan mengganti yang sesuai dengan standarnya.

“Motor motor ini tidak dilakukan penilangan, tetapi untuk bisa mengambilnya harus melengkapi sesuai standartnya. Penertiban knalpot brong ini akan terus dilakukan secara konsisten untuk mewujudkan Kamseltibcarlantas jelang Nataru yang kondusif dan aman,” pungkasnya.

Related Articles