Beranda Nasional Police Goes to School Satlantas Polres Singkawang Ajak Siswa SMKN 4 Jadi Pelopor Keselamatan Berlalu Lintas

Police Goes to School Satlantas Polres Singkawang Ajak Siswa SMKN 4 Jadi Pelopor Keselamatan Berlalu Lintas

oleh korlantas

KORLANTAS POLRI – Personel Sat Lantas Polres Singkawang dibawah pimpinan Ipda Lantar kembali melaksanakan kegiatan Police Goes To School kepada siswa SMK Negeri 4 SPP SPMA Singkawang dengan tetap mematuhi prokes covid-19 dan secara bergantian, Senin 18 Oktober 2021 pukuk 09.00 Wib s.d 11.00 Wib.

Dasar pelaksanaan kegiatan adalah UU nomor 22 tahun 2009 tentang lalu lintas dan angkutan jalan, Surat dari Kapolres Singkawang nomor : B/2850/IX/SIP.1.1/2021/Lantas tanggal 21 September 2021 tentang mohon waktu kegiatan Police Goes To School serta Surat Perintah Kapolres Singkawang nomor : Sprin/1705/X/SIP.1.1/2021/Lantas tanggal 18 Oktober 2021 tentang kegiatan Police Goes To School.

Kasat Lantas Polres Singkawang Akp Syaiful Bahri, S.Ip, M.Sos ketika dihubungi melalui Kanit Dikyasa Sat Lantas Polres Singkawang Ipda Lantar mengatakan bahwa materi yang disampaikan antara lain adalah mengenai UU. nomor 22 tahun 2009 tentang Lalu lintas dan angkutan jalan.

“Acara terselenggara dengan baik, para pelajar juga menerima edukasi tentang rambu lalu lintas serta keselamatan berkendara yang disampaikan,” ucap Kasatlantas.

Selain itu, Kasatlantas juga membagikan buku petunjuk dan PIN keselamatan berlalu lintas kepada pelajar SMK Negeri 4 SPP SPMA Singkawang.

“Semoga dengan acara ini tercapainya pelajar SMK Negeri 4 SPP SPMA Singkawang sebagai Pelopor Keselamatan Berlalu lintas guna mewujudkan kamseltibcarlantas di Kota Singkawang,” jelasnya.

Related Articles