Beranda Lalu Lintas Ditlantas Polda Jateng Tinjau Perkembangan ETLE di Klaten

Ditlantas Polda Jateng Tinjau Perkembangan ETLE di Klaten

oleh Redaksi NTMC

KORLANTASPOLRI – Ditlantas Polda Jawa Tengah menggelar kegiatan sosialisasi pelaksanaan Gakkum Lantas dengan sistem Etle Drone di Sub Terminal Penggung Klaten.Senin (27/11/2023).

Kegiatan ini dipimpin oleh Kompol Indra Hartono, S.E., S.I.K., Kasi Gar Subdit Gakkum Ditlantas Polda Jateng, serta dihadiri oleh beberapa anggota Polres Klaten, antara lain Iptu Subadi Kaur Binops, dan Iptu Slamet Riyadi, S.H. Kanit Gakkum Satlantas Polres Klaten.

Dalam kegiatan ini, anggota Polres Klaten diberikan pengetahuan tentang penggunaan Etle Drone dan diizinkan untuk belajar langsung dalam pengaplikasiannya. Kompol Indra Hartono, S.E., S.I.K., menegaskan bahwa penggunaan Etle Drone diharapkan lebih efektif dalam penegakan hukum daripada metode etle statis yang telah digunakan selama ini.

“Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk memonitor dan mengevaluasi perkembangan penegakan hukum Satlantas Polres Klaten, memberikan sosialisasi kepada pengguna jalan, serta mengevaluasi kendala yang terkait dengan unit Gakkum dan unit tilang di Satlantas Polres Klaten.”

Ditlantas Polda Jawa Tengah menyadari pentingnya situasi kondusif, terutama menjelang bulan pemilu pada November dan Desember. Hal ini mendorong upaya mereka dalam memastikan keamanan dan ketertiban lalu lintas dengan menggunakan teknologi canggih seperti Etle Drone.

Dengan demikian, kegiatan sosialisasi ini diharapkan menjadi langkah awal dalam menerapkan teknologi canggih untuk memperkuat penegakan hukum dan keselamatan lalu lintas. Satlantas Polres Klaten berkomitmen untuk terus mengembangkan pengetahuan dan keterampilan anggotanya guna menghadapi tantangan dalam menjaga ketertiban lalu lintas di wilayah hukum

Related Articles