Beranda Artikel Cerita Ipda Ferry Polisi Asal Kaltim yang Merasa Bangga Ikut Sertifikasi Petugas Pengawalan Lalu Lintas T.A 2024

Cerita Ipda Ferry Polisi Asal Kaltim yang Merasa Bangga Ikut Sertifikasi Petugas Pengawalan Lalu Lintas T.A 2024

oleh admin

KORLANTAS POLRI, Tangerang. Sertifikasi Petugas Pengawalan Lalu Lintas T.A 2024 yang digelar di Pusdiklantas Lemdiklat Polri, Tangerang, Banten menghadirkan kesan menarik bagi para peserta yang mengikuti materi hingga simulasi rangkaian.

Bagaimana tidak, kegiatan ini menjadi sebuah momen berharga bagi Ipda Ferry seorang personel PJR dari Kalimantan Timur yang bersungguh-sungguh mengikuti pelatihan dan sertifikasi ini. Didampingi rekan-rekannya, Ipda Ferry memberanikan diri untuk membagikan ceritanya kepada tim NTMC Polri.

“Kami sangat senang sekali dan bangga mendapatkan banyak ilmu pengetahuan yang mungkin sebelumnya di wilayah kami tidak mendapatkan. Alhamdulillah di lembaga Pusdiklantas Polri di Serpong ini kami bisa mendapatkan hal-hal yang baru dimana secara melaksanakan tugas pengawalan yang sering kami lakukan di daerah,” ungkap Ferry, Kamis (7/3/2024).

“Ternyata pada saat kami di lembaga ini, kami bisa mendapatkan hal yang sangat sesuai SOP standar operasional dari pengawalan tersebut,” tambahnya.

Ipda Ferry juga berterimakasih kepada para pengajar atau pengasuh dari Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) Polri dalam memberikan materi tertulis sampai menginstruksikan simulasi pengawalan di Lapangan Pusdiklantas.

Ia menyadari betul bahwa materi yang telah diberikan oleh asesor begitu berharga dan tidak dapat ia raih di tempat lain perihal pengawalan lalu lintas.

“Kepada para pengajar, pengasuh yang ada di sini juga kami ucapkan terima kasih banyak kami sadari betul bahwa ilmu itu sangat mahal dimana kami tidak dapat ilmu yang seperti ini kalau kita tidak ada di Lembaga Pendidikan Pusdiklantas Polri ini,” ujar dia.

Ipda Ferry mengikuti tes wawancara lisan oleh asesornya Kompol Wahyudiyanto perihal aturan-aturan dalam Tugas Pengawalan di Pusdiklantas Lemdiklat Polri, Tangerang, Banten, Kamis (7/3).

Tak lupa, ia memberikan apresiasi khusus untuk asesornya Kompol Wahyudiyanto atas bimbingan serta pembelajaran bagi dirinya dan rekan-rekannya selama di ruang kelas ataupun di lapangan saat praktek pengawalan.

Baginya, Kompol Wahyudiyanto merupakan sosok yang keras dan disiplin terhadap SOP dalam pembelajaran mengenai aturan-aturan perihal pengawalan lalu lintas.

“Untuk asesor kami Kompol Wahyudiyanto, bahwa pada saat dimana kami berkenalan, (merasa) nervous semua karena beliau (menerapkan) SOP dengan betul-betul ditegakkan,” ungkap dia.

“Kami tidak bisa menjawab pada saat diberikan pembelajaran teori atau praktek atau uji kompetensi wawancara secara langsung berhadapan dengan beliau dimana terasa sekali perasaan-perasaan nervous. Tapi Alhamdulillah kami semua yang ada di sini dinyatakan lulus kompetensi,” sambungnya.

Terakhir, Ferry berpesan kepada seluruh personel di daerah agar dapat mengikuti pelatihan dan sertifikasi petugas pengawalan lalu lintas, karena banyak sekali ilmu yang bisa bermanfaat saat bertugas di lapangan.

“Bagi rekan-rekan di wilayah yang belum menginjakkan kakinya di Pusdiklantas untuk mengikuti Sertifikasi, kami berharap sekali untuk segera ke sini karena kita sangat membutuhkan sekali sertifikasi ini,” pungkasnya.

 

Related Articles