Beranda Lakalantas Kecelakaan Beruntun Truk Cairan Kimia dengan Kendaraan Lain di Cilegon

Kecelakaan Beruntun Truk Cairan Kimia dengan Kendaraan Lain di Cilegon

oleh korlantas

KORLANTAS POLRI – Akibat rem blong, sebuah truk pengangkut cairan kimia di Cilegon Banten, menabrak tiga unit kendaraan di depannya saat sedang melaju di jalan yang menurun, Rabu 17 Maret 2021. Meski tidak menimbulkan korban jiwa, sejumlah kendaraan yang terlibat kecelakaan ini rusak berat.

Tiga kendaraan yang terdiri dari truk boks, mobil pickup dan minibus ini ringsek parah setelah ditabrak oleh truk trailer bermuatan cairan kimia dari arah Kawasan Industri Krakatau Steel menuju Serang di jalan Aat–Rusli, Cilegon, Banten.

Kecelakaan beruntun ini bermula saat truk tangki tersebut melintas di jalan yang menurun. Namun karena rem blong, truk akhirnya menabrak tiga kendaraan lain yang berada tepat di depannya hingga mengalami kerusakan berat.

Meskipun tidak menimbulkan korban jiwa, namun akibat kecelakaan ini, jalan dari kedua arah sempat mengalami kemacetan panjang. Warga dan polisi yang datang, langsung melakukan pertolongan keada para sopir yang terlibat insiden nahas ini.

Selanjutnya, kasus kecelakaan beruntun ini ditangani oleh Satlantas Polres Cilegon.

Related Articles