Beranda Kegiatan Antisipasi Kepadatan Kendaraan, Satlantas Polresta Pekanbaru Patroli ke Tempat Wisata

Antisipasi Kepadatan Kendaraan, Satlantas Polresta Pekanbaru Patroli ke Tempat Wisata

oleh korlantas

KORLANTASPOLRI – Petugas dari Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Pekanbaru menggelar patroli ke sejumlah tempat wisata, Senin (26/12/2022).

Patroli ini dilakukan guna mengantisipasi kepadatan kendaraan memasuki libur panjang Natal dan Tahun Baru

Kegiatan patroli yang dilakukan petugas menyasar ke Alam Mayang , Asia Farm , dan Asia Heritage.

Selain melaksanakan patroli, Polantas juga mengimbau kepada petugas parkir dan petugas keamanan tempat wisata agar segera koordinasi dengan Satlantas Polresta Pekanbaru atau kepolisian terdekat jika terjadi lonjakan pengunjung yang mengakibatkan antrean kendaraan.

Kasat Lantas Kompol Birgitta Atvina Wijayanti mengimbau, bagi masyarakat yang membutuhkan bantuan kepolisian juga dapat menghubungi petugas yang berada di Pos Pengamanan dan Pos Pelayanan atau kantor polisi terdekat.

“Jangan ragu meminta bantuan ataupun melaporkan kemacetan apabila butuh bantuan dari kepolisian khususnya di pusat keramaian ataupun wisata dan pusat perbelanjaan yang ada di Kota Pekanbaru,” kata Birgitta.

Selama Operasi Lilin Lancang Kuning 2022 Polresta Pekanbaru menyiapkan 4 Pos Pelayanan.

Di antaranya depan Purna MTQ, depan Sukaramai Trade Center (STC) atau ex Ramayana, Simpang Empat Garuda Sakti dan di depan Alam Mayang. Sementara untuk Pos Pelayanan, berada di Pelabuhan Sungai Duku.

Related Articles