Home Education Satlantas Pandeglang Gelar Polantas Menyapa, Pemohon SIM Diberikan Coaching Clinic

Satlantas Pandeglang Gelar Polantas Menyapa, Pemohon SIM Diberikan Coaching Clinic

by Muhammad Sulthan R
0 comments

KORLANTAS POLRI, PandeglangSatuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Pandeglang kembali menggelar kegiatan coaching clinic bagi masyarakat pemohon Surat Izin Mengemudi (SIM) melalui program Polantas Menyapa, Kamis (15/01/26).

Kegiatan ini merupakan bentuk pelayanan edukatif yang diberikan kepada pemohon SIM sebelum mengikuti ujian teori atau tes uji komputer. Melalui coaching clinic, pemohon dibekali pemahaman awal terkait mekanisme ujian dan materi yang akan diujikan.

Dalam kegiatan tersebut, anggota Satlantas Polres Pandeglang, Bripda Fidki, memberikan penjelasan langsung kepada para pemohon SIM. Materi yang disampaikan meliputi tata cara pelaksanaan ujian teori, jenis soal yang sering muncul, serta dasar-dasar peraturan lalu lintas.

Kasat Lantas Polres Pandeglang menjelaskan bahwa coaching clinic bertujuan meningkatkan kesiapan pemohon SIM tanpa mengurangi standar kelulusan yang berlaku. Menurutnya, edukasi sejak awal penting agar masyarakat memahami aturan berlalu lintas secara benar.

“Melalui program Polantas Menyapa, kami ingin hadir lebih dekat dengan masyarakat. Coaching clinic ini bertujuan memberikan edukasi dan pemahaman agar pemohon SIM lebih siap dan tidak merasa takut saat mengikuti tes uji komputer,” ujarnya.

Lihat juga: Police Goes to School, Satlantas Polres Situbondo Tanamkan Tertib Lalu Lintas ke Pelajar

Bripda Fidki juga menekankan pentingnya memahami rambu lalu lintas, marka jalan, serta etika berkendara. Ia mengingatkan pemohon untuk tetap tenang dan teliti saat mengerjakan soal ujian teori.

Kegiatan ini disambut positif oleh para pemohon SIM yang mengikuti coaching clinic. Mereka menilai penjelasan dari petugas membantu memahami alur ujian dan materi yang akan dihadapi.

Satlantas Polres Pandeglang memastikan program Polantas Menyapa akan terus dilaksanakan secara berkelanjutan. Program ini menjadi bagian dari komitmen Polri dalam menghadirkan pelayanan yang humanis, transparan, dan profesional.

Melalui coaching clinic ini, diharapkan pemohon SIM tidak hanya berorientasi pada kelulusan. Pemahaman dan penerapan aturan berlalu lintas diharapkan dapat meningkatkan keselamatan di jalan raya, khususnya di wilayah Kabupaten Pandeglang.

You may also like

Leave a Comment

KORPS LALU LINTAS POLRI

Jl. Letjen M.T. Haryono Kav. 37-38, Jakarta Selatan 12770

© 2025 – MEDIA CENTER KORLANTAS POLRI

INFORMASI KONTRIBUTOR

Informasi mengenai kegiatan satuan di wilayah, lalu lintas, maupun kecelakaan dapat dikirimkan melalui email ke redaksintmc@gmail.com

NTMC SCREEN ×