Beranda Headlines Kakorlantas Polri Terima Penghargaan Presisi Award dari Lemkapi

Kakorlantas Polri Terima Penghargaan Presisi Award dari Lemkapi

oleh korlantas

KORLANTAS POLRI – Korps Lalulintas (Korlantas) Polri mendapatkan penghargaan Presisi Award dari Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (Lemkapi) yang dinilai banyak membuat berbagai inovasi pelayanan publik di masa pendemi Covid-19.

Sejak Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo dilantik Presiden Jokowi sebagai Kapolri, banyak inovasi dan terobosan Polri bermunculan dan mendapat apresiasi publik. Inovasi tersebut antara lain penerapan Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) dan perpanjangan SIM online yang pekan lalu diluncurkan secara nasional oleh Kapolri.

“Kami datang menyampaikan terima kasih kepada Kapolri, Kakorlantas Polri dan seluruh jajarannya atas dedikasi dan loyalitasnya dalam meningkatkan pelayanan publik semakin baik dan semakin transparan di tengah masyarakat,” ungkap Direktur Eksekutif Lemkapi Dr. Edi Hasibuan saat menyerahkan penghargaan Presisi Award kepada Kakorlantas Polri Irjen Pol Drs. Istiono, M.H di gedung NTMC Polri, Jakarta, Senin (19/4/2021).

Edi memberikan gambaran, begitu ETLE diluncurkan, tingkat kepercayaan masyarakat terhadap penegakan hukum Polri di jalan raya berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan pihaknya, jumlahnya mencapai 87,1%. “Sungguh angka yang sangat baik dalam sejarah Polri,” tambah doktor ilmu hukum ini.

Menurut mantan anggota kompolnas ini, kehadiran ETLE dan pelayanan SIM online secara nasional adalah terobosan baru Polri dalam meningkatkan pelayanan yang transparans dalam mendukung program Kapolri menuju Polri yang Prediktif, Responsibilitas dan Transparansi Berkeadilan.

Sementara itu, Kakorlantas Polri berterimakasih atas penghargaan yang diberikan oleh Lemkapi, dan ini akan menjadi motivasi jajarannya dalam mengembangkan pelayanan publik lebih baik ke depannya.

“Ini akan menjadi motivasi, sekaligus harapan dan keinginan publik terhadap Polri untuk bekerja lebih baik lagi, terimakasih kami akan selalu berkarya ke depan untuk masyarakat,” kata Kakorlantas.

Related Articles