KORLANTAS POLRI, Batu Bara- Sosialisasi tertib berlalu lintas, Kanit Lantas Polres Batu Bara Ipda Joko Susilo mengajak para sopir untuk ngopi bareng dengan menjelaskan pentingnya tertib dalam berlalu lintas.
Kegiatan sosialisasi dengan para sopir pengendara mobil angkutan barang di sebuah warung kopi timbangan Kecamatan Lima Puluh Kabupaten Batu Bara.
”Pelaksanaan kegiatan ini merupakan pelaksanakan kegiatan Dikmas lantas lalu lintas menyapa dan sambil ngopi bareng dengan para sopir angkutan barang yang mampir minum di Warung Kopi Timbangan Lima Puluh Kabupaten Batu Bara,” kata Ipda Joko Susilo.
Selama berlangsungnya sosialisasi ini Kanit Lantas juga menyampaikan penyuluhan dan pesan tertib berlalu lintas, untuk menarik simpati masyarakat atau supir guna menumbuhkan kesadaran mematuhi rambu lalu lintas dan marka jalan.
”Mematuhi rambu lalu lintas dan marka jalan, sehingga tercipta kamseltibcarlantas,” pungkasnya.



