Beranda Lalu Lintas Sosialisasi Keselamatan Berkendara Rutin Dilakukan Satlantas Polres Sampang

Sosialisasi Keselamatan Berkendara Rutin Dilakukan Satlantas Polres Sampang

oleh korlantas

KORLANTASPOLRI – Satlantas Polres Sampang sosialisasikan pentingnya keselamatan saat berkendara kepada masyarakat pada Jum’at (17/02/2023).

Kasat Lantas Polres Sampang,  AKP Tutud Yudho. P, SH melalui Kanit Turjawali Aipda Mashudi SH mengatakan adapun sasaran dalam operasi Keselamatan tersebut diantaranya, tidak menggunakan helm SNI, bonceng lebih dari satu, dan pengendara dibawah umur.

“Selain itu juga seperti dalam pengaruh alkohol, berkendara sambil menggunakan alat komunikasi atau handphone, kelengkapan kendaraan, menggunakan Knalpot Brong, pengemudi yang tidak gunakan Safety belt,” ujarnya.

Aipda Mashudi menyebut Kabupaten Sampang sudah memiliki jalur alternatif untuk mengurangi terjadinya antrian. Menurutnya seluruh pengemudi angkutan barang diatas tonase 50 ton agar melintas melalui jalur baru yaitu Jl. Halim Perdanakusuma (JLS).

Diketahui, dengan adanya operasi keselamatan ini diharapkan masyarakat atau pengguna jalan lebih tertib dalam melaksanakan aturan yang sesuai dengan perundangan yang berlaku UU No. 22 tahun 2009 LLAJ. 

Related Articles