Beranda Headlines POLDA JATIM PERGESERAN PASUKAN PPKM DARURAT

POLDA JATIM PERGESERAN PASUKAN PPKM DARURAT

oleh Admin Jakarta

Kepolisian daerah jawa timur, membentuk lima tim gabungan tni-polri dan pemerintah provinsi jatim, yang diterjunkan selama ppkm darurat jawa-bali. Tim patroli ini berkeliling guna melakukan pengendalian ppkm darurat di surabaya raya serta menindak pelanggar prokotol Kesehatan.

Pemberangkatan pasukan gabungan tim patroli ppkm darurat jawa-bali dikota surabaya digelar dihalaman mapolda jatim.

Tim patroli merupakan personil gabungan tni-polri bersama jajaran pemprov jatim dimana seluruh pasukan ini dibagi menjadi lima tim yang ditargetkan melakukan pengendalian ppkm disurabaya raya

Setiap tim berangotakan seratus personil dan disebar di tiga kota-kabupaten yakni surabaya sidoarjo dan Gresik.

Wakapolda jatim brigjen pol slamet hadi supraptoyo mengatakan selama ppkm darurat berlangsung tim patroli akan menyasar sejumlah lokasi yang berpotensi menimbulkan kerumunan serta akan menindak tegas pelanggar prokes

Di jawa timur sendiri tercatat ada 2104 personil gabungan dari unsur tni-polri dan pemprov jatim. seluruh personil di 11 kota-kabupaten dengan kategori level empat serta disiagakan di 27 wilayah yang masuk kategori level tiga tingkat penyebaran covid 19.

Related Articles