KORLANTAS POLRI, Ciamis – Satlantas Polres Ciamis kembali menggelar program Polisi Sahabat Anak sebagai bagian dari edukasi keselamatan berlalu lintas untuk usia dini. Kegiatan berlangsung di Mapolres Ciamis, Selasa (27/01/2026), dan diikuti siswa TK Harapan Mulya Bangbayang.
Program dimulai pukul 08.30 WIB dan diikuti 24 siswa. Kegiatan dipimpin Kasat Lantas Polres Ciamis AKP Iwan Sujarwo, S.H., didampingi Kanit Kamsel IPDA Budi Setiawan serta jajaran personel Satlantas dan Polwan.
Melalui pendekatan edukatif, komunikatif, dan menyenangkan, anak-anak diperkenalkan pada rambu lalu lintas, cara memakai helm yang benar, teknik menyeberang yang aman, hingga pengenalan unit kerja Satlantas. Setiap sesi dikemas interaktif sehingga peserta tetap antusias.
Program ini menjadi pintu masuk untuk membentuk karakter tertib lalu lintas sejak dini. Selain itu, kegiatan juga memperkuat kedekatan antara Polri dan generasi muda melalui pengalaman belajar langsung di lingkungan kepolisian.
Lihat juga: Ditlantas Polda Sultra Gelar Polisi Sahabat Anak, Tanamkan Keselamatan Lalu Lintas Sejak Dini
Kapolres Ciamis AKBP H. Hidayatullah, S.H., S.I.K., melalui Kasat Lantas Polres Ciamis AKP Iwan Sujarwo, S.H., menegaskan komitmen Polres dalam mendorong upaya preventif.
“Kegiatan Polisi Sahabat Anak merupakan bagian dari penanaman nilai keselamatan berlalu lintas sejak dini untuk membentuk pelopor keselamatan di masa depan,” ujarnya.
Pihak sekolah dan orang tua mengapresiasi pelaksanaan program ini. Mereka menilai kegiatan tersebut memberi pemahaman dasar soal keselamatan berlalu lintas sekaligus menumbuhkan kepercayaan anak terhadap Polri.
Selama kegiatan berlangsung situasi tercatat aman, tertib, dan lancar. Satlantas Polres Ciamis memastikan program edukatif serupa akan terus digelar untuk memperkuat budaya tertib lalu lintas dan mendukung terwujudnya keamanan serta kelancaran bertransportasi di wilayah Kabupaten Ciamis.



