Beranda Kegiatan Wujudkan Kamseltibcarlantas, Ini Kesepakatan Satlantas Polresta Banyuwangi Bersama Dinas PU

Wujudkan Kamseltibcarlantas, Ini Kesepakatan Satlantas Polresta Banyuwangi Bersama Dinas PU

oleh korlantas

KORLANTASPOLRI – Satlantas Polresta Banyuwangi melaksanakan koordinasi bersama Dinas PU Propinsi dan Dinas PU Nasional terkait adanya jalan berubang dan perawatan pohon dipinggir jalur jalan raya guna menekan angka kecelakaan lalu lintas di Banyuwangi.

Kasat Lantas Polresta Banyuwangi Kompol Akhmad Fani Rakhim melalui Kanit Kamsel IPDA Wahid Hasyim mengatakan kerjasama ini untuk mendukung terciptanya kamseltibcarlantas yang ada di wilayah Banyuwangi.

”Kami bersama Anggota saat berkunjung ke Dinas PU Nasional dan PU Propinsi, berharap dengan adanya jalan berlubang agar secepatnya ditutup atau diaspal dan pohon dipinggir jalur jalan raya untuk dilakukan pemangkasan serta pemotongan jika memang harus dipotong untuk menekan angka kecelakaan akibat jalan berlubang dan pohon tumbang.” kata Ipda Wahid Hasyim, di kantor Dinas PU Nasional, Senin 21 Pebruari 2022.

Sementara itu Kepala TU Dinas PU Nasional Fuad Andaru mengatakan berkaitan dengan jalan yang berlubang dan pohon dipinggir jalur jalan raya, Dinas PU Nasional hanya melakukan pemangkasan disepanjang jalur jalan raya Nasional.

“Kita juga bekerjasama dengan pihak DLH KLO Banyuwangi karena dinas tersebut yang mempunyai kewenangan untuk memotong dan mengganti pohon yang sekiranya sudah tua dan sudah tidak berfungsi, diganti dari pohon trembesi menjadi pohon jenis tabibuya karena biar lebih indah dan rindang.” jelasnya.

Terkait adanya jalan berlubang, Dinas PU Nasional berkoordinasi dengan Dinas PU Kabupaten, terkait penambalan atau pengaspalan dan sebagian jalan berlubang sudah dilaksanakan pengaspalan atau penambalan.

Adapun dari Dinas PU Propinsi Ridwan UPT. Propinsi selaku Kasi pemeliharaan jalan berlubang dan perawatan menjelaskan bahwa untuk jalan berlubang sudah berkoordinasi dengan Dinas PU Kabupaten guna melakukan penambalan, pengaspalan dan sebagian sudah dilaksanakan.

“Namun untuk pohon yang berada di jalur jalan propinsi dipinggir jalan kami juga sudah melakukan perempesan atau pemangkasan. Dan apabila dari tim penilik pohon dinyatakan pengecekan memang perlu diganti karena pohon sudah mati/tidak berfungsi, kami akan mengganti dengan pohon yang baru seperti jenis tabibuya karena jenis pohon tersebut lebih indah dan rindang dari pohon jenis trembesi,” ungkapnya.

Related Articles