Beranda Lakalantas Truk vs Motor di Grobogan, Satu Orang Meninggal Dunia

Truk vs Motor di Grobogan, Satu Orang Meninggal Dunia

oleh korlantas

KORLANTASPOLRI – Insiden kecelakaan terjadi di Kabupaten Grobogan. Kali ini, peristiwa kecelakaan terjadi di Jalan Lingkar Utara, Desa Menduran, Kecamatan Brati, Sabtu, 13 Agustus 2022.

Sebuah motor Yamaha Aerox yang dikendarai Joko Irawan tertabrak truk tronton yang melintas di jalur alternatif Purwodadi – Blora tersebut.

Peristiwa kecelakaan ini terjadi pada Sabtu, 13 Agustus 2022. Kendaraan yang terlibat yakni Yamaha Aerox yang dikendarai Joko Irawan.

Diketahui, pria yang akrab disapa Irawan tersebut adalah warga Desa Lemahputih, Kecamatan Brati, yang berprofesi sebagai pengendara ojek online.

Selain Yamaha Aerox, satu buah kendaraan besar yakni truk tronton dengan nopol W 9811 UK juga terlibat dalam insiden kecelakaan tersebut.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Grobogan, Ipda Pandu Putra membenarkan adanya insiden kecelakaan tersebut.

“Namun, untuk kronologinya masih dalam penyelidikan karena minimnya saksi dalam kejadian ini,” ujar Ipda Pandu Putra.

Sementara, sopir truk tronton W 9811 UK sempat lari setelah terlibat dalam insiden tabrakan tersebut. Hingga akhirnya, petugas kepolisian berhasil menangkap sang sopir.

“Kita sudah amankan sopir truk tronon W 9811 UK ini setelah sebelumnya sempat lari. Kini sedang fokus untuk penyelidikan untuk mengetahui penyebab insiden kecelakaan tersebut terjadi,” ujar Ipda Pandu Putra.

Pengendara Yamaha Aerox, Joko Irawan, merupakan warga Desa Lemahputih, Kecamatan Brati, menjadi korban dalam kecelakaan ini.

Joko Irawan meninggal dunia di tempat pasca insiden kecelakaan tersebut. Sementara pengemudi truk sempat kabur dan petugas melakukan pengejan tersebut diamankan.

Adanya insiden ini, Kanit Gakkum Satlantas Polres Grobogan ini mengimbau agar seluruh masyarakat Kabupaten Grobogan agar lebih berhati-hati.

‘Setiap pengendarai wajib mematuhi peraturan, tidak hanya keselamatan prinbadi, melainkan juga demi keamanan bersama,” imbau Ipda Pandu Putra tersebut.

Related Articles