Beranda Lakalantas Truk Tabrak Tempat Cucian Motor di Salatiga, Dua Mobil Rusak

Truk Tabrak Tempat Cucian Motor di Salatiga, Dua Mobil Rusak

oleh korlantas

KORLANTAS POLRI – Sebuah truk trailer yang melaju dari arah barat menabrak bangunan yang digunakan tempat cuci mobil. akibatnya 2 unit mobil yang sedang dicuci mengalami kerusakan.

Kecelakaan tunggal ini terjadi Minggu 13 Juni 2021 di jalan pantura Jambearum Patebon, tidak ada korban jiwa namun trailer menyeruduk bangunan hingga rusak parah.

Truk trailer berpelat nomor polisi G 1987 AH yang dikendarai Rahmad asal Pekalongan itu bergerak dengan kecepatan 40-60 kilometer per jam dari Pekalongan menuju Tingkir, Kota Salatiga.

Nahas, truk menabrak sebuah tempat cuci mobil dan dua mobil. Satu mobil Ertiga berplat nomor polisi AA 8620 RE mengalami rusak parah pada bagian depan dan samping kanan. Sedangkan mobil Jazz berpelat nomor polisi H 8830 BG hanya mengalami goresan.

Menurut keterangan sang sopir, Rahmad mengatakan, truk yang dikendarainya dalam keadaan kosong tanpa muatan. Ia berencana mengambil barang berupa Aqua di Tingkir, Salatiga sendirian tanpa didampingi kernet.

“Saya dari Pekalongan mau ambil barang di Salatiga, sendirian. Mau dibawa ke Barat,” terangnya di lokasi.

Menurut Rahmad, ia mengendarai truk dalam kecepatan sedang sekitar 40-60 kilometer per jam.

Truk yang dikendarainya melaju di lajur kanan saat memasuki wilayah Kecamatan Patebon. Sang sopir mengaku kaget ketika kemudi truk berbelok ke kiri menuju permukiman.

“Tiba-tiba saja, stang kemudi berbelok ke kiri. Sudah berusaha tak balikkan ke kanan agar lurus lagi, tapi gak bisa,” katanya.

Rahmad sudah berupaya menghentikan laju truk. Ia mengaku sudah menginjak rem sekuat tenaga agar truk yang dikendarainya tidak menghantam permukiman warga.

Laju truk tak terkendalikan dan menabrak tiang listrik, tempat cuci mobil, dan emperan rumah warga. Nahasnya, dua mobil yang sedang dicuci turut tertabrak. Satu di antaranya mengalami rusak parah pada bagian depan, dan bodi mobil samping kanan.

“Bersyukurnya tidak nabrak orang. Saya sendiri juga tidak luka serius,” terangnya.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kecelakaan kali ini. Jajaran Satlantas Polres Kendal berada di lokasi untuk mengurai arus lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan.

Related Articles