Beranda Lakalantas Tabrakan Mobil vs Motor di Tasikmalaya, Dua Orang Tewas

Tabrakan Mobil vs Motor di Tasikmalaya, Dua Orang Tewas

oleh korlantas

KORLANTASPOLRI – Dua orang tewas dalam kecelakaan maut yang terjadi di Jalan Raya Bantarkalong-Pamijahan, Kabupaten Tasikmalaya pada Rabu (18/5/2022). Dalam insiden itu, mobil pikap bernopol Z 8176 KC menabrak sepeda motor matic bernopol Z 6355 MJ, yang dinaiki tiga orang yang datang dari arah yang berlawanan.

“Kejadiannya sewaktu kendaraan mobil pikap warna putih bernomor polisi Z 8176 KC yang dikemudikan oleh Heri melaju dari arah Bantarkalong menuju arah ke wisata religi Pamijahan,” ujar Kanit Penegakkan Hukum (Gakkum) Satlantas Polres Tasikmalaya Ipda Aripin saat dikonfirmasi di Kantornya Rabu (18/5).

Dalam insiden itu pengendara motor dan salah seorang penumpangnya meninggal dunia saat menjalani perawatan di Puskesmas Bantarkalong. Penumpang motor lainnya mengalami patah tulang, sementara pengemudi pikap mengalami luka ringan.

“Meninggal dunia satu di lokasi kejadian, dua luka penumpang motor sama pengendera pikap dibawa ke Puskesmas Bantarkalong,” ujar Aripin.

Kecelakaan ini diduga terjadi akibat sopir pikap mengantuk, kendaraan pengangkut ikan asin itu oleng hingga bertabrakan dengan sepeda motor yang dikendarai oleh Mamad yang melaju dari arah berlawanan.

“Karena sopir pikap mengantuk, melaju oleng dan menabrak motor dari arah berlawan. Kendaraanya penyok dua duanya,” ujar Aripin.

Kerasnya hantaman membuat kendaraan terguling masuk parit di pinggir jalan sedalam dua meter. Ikan asin juga berserakan di pinggir parit dan sawah.

Related Articles