Beranda Lalu Lintas Sempat Terputus Akibat Jembatan Way Laay Ambrol, Lalu Lintas Kembali Normal Lampung

Sempat Terputus Akibat Jembatan Way Laay Ambrol, Lalu Lintas Kembali Normal Lampung

oleh korlantas

KORLANTASPOLRI – Jembatan Way Laay yang sempat ambrol di jalan Lintas Barat Sumatera di Kecamatan Karya Penggawa Kabupaten Pesisir Barat Lampung, kini sudah bisa dilalui kembali. Jembatan ini menghubungkan Provinsi Lampung dengan Provinsi Bengkulu. Jembatan ini ambrol akibat diterjang arus sungai yang melintasi di bawah jembatan pada Minggu dini hari 13 November 2022.

Jalan Lintas Barat Sumatera (Jalinbar) di Kabupaten Pesisir Barat Lampung yang sempat lumpuh total akibat ambrolnya jembatan Way Laay kini sudah bisa dilalui sejak Senin pagi 14 November 2022. Sebelumnya, jembatan yang menghubungkan Provinsi Lampung dengan Provinsi Bengkulu ambrol akibat diterjang arus sungai yang berada di bawah jembatan pada Minggu dini hari.

Petugas gabungan dan Dinas Pekerjaan Umum langsung melakukan melakukan perbaikan sementara dengan menimbun oprit jembatan sehingga sudah bisa dilalui pada Minggu malam.

Ambrolnya jembatan ini disebabkan terdapat kerusakan yang membuat munculnya lubang pada aspal di oprit jembatan karena arus banjir bandang yang mengakibatkan tergulingnya retaining wall beton sehingga air banjir memasuki daerah timbunan atau oprit dan menyebabkan adanya gerusan.

Gerusan air menyebabkan hanyutnya material di bawah oprit sehingga terbentuk rongga kosong di bawah oprit dan aspal amblas. Meski sudah dapat dilalui, namun para pengendara harus berhati-hati sebab kondisi jalan licin karena masih terdapat sisa material di jembatan.

Jembatan ini merupakan satu-satu penghubung kedua provinsi ini. Ambrolnya jembatan ini sempat membuat pengendara mengantre lebih dari 10 jam dan tak kunjung melintas.

Sebelumnya, jembatan Way Laay juga sempat amblas dan putus pada senin 24 Oktober 2022 lalu. Putusnya jembatan ini juga membuat arus lalu lintas di Kabupaten Pesisir Barat menuju Bengkulu dan sebaliknya lumpuh.

Related Articles