Beranda Kegiatan Sat Lantas Polres Sarolangun Pasang Spanduk Imbauan di Lokasi Rawan Laka

Sat Lantas Polres Sarolangun Pasang Spanduk Imbauan di Lokasi Rawan Laka

oleh korlantas

KORLANTASPOLRI – Untuk mencegah terjadinya laka lantas khususnya di Wilayah Kabupaten Sarolangun, Sat Lantas Polres Sarolangun  gencar melakukan upaya himbauan dan memasang spanduk di beberapa wilayah rawan laka lantas.

Pemasangan Spanduk di Lakukan di Jalan Lintas Sarolangun Tembesi Km. 20 Desa Batu Ampar Kecamata Pauh Kabupaten Sarolangun, Jalan Lintas Sarolangun Tembesi Km. 28 Desa Pauh Kecamatan Pauh Kabupaten Sarolangun, Jalan Lintas Sarolangun Tembesi Km. 45 Desa Gurun Tuo Kecamatan Mandiangin Kabupaten Sarolangun, Jalan Lintas Sarolangun Tembesi Km. 54 Desa Rangkiling Simpang Kecamatan Mandiangin, Jalan Lintas Sarolangun Tembesi Km. 60 Desa Bukit Peranginan Kecamatan Mandiangin Kabupaten Sarolangun, Jalinsum Km 7 Desa Sungai Baung Kecamatan Sarolangun.

Menurut Kasat Lantas Polres Sarolangun Akp Abdul Jalil Sidabutar,SE., melalui Kanit Kamsel Bripka Welli Aprizon, dalam pemasangan spanduk ini merupakan upaya Sat Lantas untuk menekan korban Kecelakaan lalu lintas.

“Jadi pengendara dapat berhati hati saat berkendara serta menghimbau untuk mobil bak terbuka dilarang untuk mengangkut penumpang karna dapat membahayakan keselamatan,” ungkap Kasat.

Selain Pada kesempatan itu juga selain spanduk daerah rawan laka Lantas Unit kamsel juga memasang himbauan jam operasional angkutan batubara sesuai surat edaran gubernur jambi yaitu angkutan batu bara boleh beroprasi dimulai pukul 18.00 Wib s.d 06.00 Wib.

“Kegiatan Ini adalah sebagai bentuk kepedulian Polri Khususnya sat lantas polres sarolangun akan keselamatan di jalan raya agar seluruh pengguna jalan dapat lebih waspada dan berhati hati,” ujarnya.

Related Articles