Beranda Kegiatan Sambangi SMAN 1 Simpang Pematang, Satlantas Polres Mesuji Sosialisasikan Pentingnya Keselamatan Berlalu Lintas

Sambangi SMAN 1 Simpang Pematang, Satlantas Polres Mesuji Sosialisasikan Pentingnya Keselamatan Berlalu Lintas

oleh korlantas

KORLANTASPOLRI – Guna memberikan pemahaman tentang tata tertib berlalu lintas dan tata cara berkendara yang baik dan benar kepada pelajar Sat Lantas Polres Mesuji melaksanakan kegiatan Police Goes To School di SMA Negeri 1 Simpang Pematang, Kecamatan Simpang Pematang, Kabupaten Mesuji, pada Selasa, 31 Mei 2022.

Kegiatan tersebut dilakukan bertujuan untuk memberikan materi pemahaman tata tertib berlalu Lintas dan tata cara berkendara kepada siswa siswi SMA Negeri 1 Simpang Pematang.

Giat ini juga dilaksanakan untuk menindak lanjuti MoU antara dinas pendidikan propinsi lampung dengan Direktorat Lalu Lintas Polda Lampung mengenai insersi pendidikan lalu lintas ke mata pelajaran PPKN di SMA dan SMK se-Provinsi Lampung.

Police Goes to School ini bertujuan untuk memberikan budaya tertib berlalu lintas dan menjadi pelopor keselamatan, keamanan dan kelancaran lalulintas (Kamseltibcarlantas) kepada para pelajar, kata Kasat Lantas Polres Mesuji Iptu Wahyu Dwi Kristianto, S.H., M.H., mewakili Kapolres Mesuji AKBP Yuli Haryudo, S.E.

Menyampaikan pembinaan serta penyuluhan melalui Police Goes To School ini dilakukan agar dapat merubah mindset atau pola pikir para pelajar yang mengutamakan keselamatan dari pada kesenangan dan kebutuhan akan alat transportasi, jelasnya.

“Kegiatan Police Goes to School ini merupakan kegiatan yang rutin dilaksanakan oleh Satlantas Polres Mesuji untuk para pelajar dan mengajak mereka untuk tertib berlalu lintas. Salahsatunya, memakai atau menggunakan helm ketika berkendara saat berangkat sekolah ,” ucap Iptu Wahyu Dwi Kristianto.

Menurut Iptu Wahyu, hal ini sangat penting diperhatikan karena jam belajar siswa hanya sebentar, mengingat usai mengikuti kegiatan belajar mengajar rawan para siswa berkumpul untuk melakukan hal negatif seperti balapan liar dan lainnya.

Melalui police goes to school ini, besar harapan dapat memberikan kesadaran dan pemahaman kepada siswa-siswi untuk tertib dalam berlalulintas guna mencegah kasus kecelakaan lalulintas terhadap anak-anak di bawah umur, pungkasnya

kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Iptu Wahyu Dwi Kristianto, didampingi oleh Kanitkamsel Aiptu Sunu Waspono bersama Brigpol Fajar Nurman, Briptu YH.Simanjuntak dan Briptu Amos N Simanjuntak.

Related Articles