Beranda Nasional Kakorlantas Klaim Lancarnya Arus Balik Seiring Kesadaran Masyarakat Patuhi Prokes

Kakorlantas Klaim Lancarnya Arus Balik Seiring Kesadaran Masyarakat Patuhi Prokes

oleh korlantas

KORLANTAS POLRI – Kakorlantas Polri Irjen Pol Istiono didampingi Kabag Renmin Korlantas Kombes Pol Romin memantau kondisi arus balik libur Tahun Baru di Jalur Puncak Bogor, Jawa Barat.

Kakorlantas mengatakan kondisi arus balik yang melintas di jalur Puncak Bogor saat ini terpantau lancar. Kendaraan yang melintas masih dibawah batas maksimal yaitu 80.000 kendaraan.

“Jumlah rata-rata kendaraan yang melintas kemarin sekitar 26 ribu kendaraan menuju Jakarta, sedangkan ke arah Puncak atau Sukabumi sekitar 25 ribu kendaraan.” ungkap Kakorlantas di Pospol Gadog, Bogor, Minggu (3/1/2021).

Lancarnya arus balik ini tambah Kakorlantas, diiringi dengan kesadaran masyarakat yang semakin tinggi untuk mematuhi protokol kesehatan.

“Kami imbau masyarakat untuk tetap menjaga kesehatan serta mematuhi protokol kesehatan, gunakan masker, selalu cuci tangan dan hindari kerumunan baik di tempat-tempat umum maupun tempat wisata.” terang Kakorlantas.

Jalur yang perlu diwaspadai untuk arus balik saat ini terang Kakorlantas, dari arah Sumatera ke Jakarta konsentrasi di wilayah Banten sedangkan dari arah Jawa Tengah dan Bandung konsentrasi di ruas tol Japek KM 62, KM 50 hingga menjelang tol elevated.

“Bila terjadi kepadatan sudah disiapkan rekayasa lalulintas Contraflow.” pungkas Kakorlantas.

Related Articles