Beranda Lalu Lintas Kasatlantas Bogor: Kami Sudah Siapkan Panduan Jalur Alternatif Menuju Puncak

Kasatlantas Bogor: Kami Sudah Siapkan Panduan Jalur Alternatif Menuju Puncak

oleh korlantas

KORLANTASPOLRI – Satlantas Polres Bogor menyiapkan panduan jalur alternatif  menuju kawasan Puncak agar wisatawan tidak tersesat. Jalur alternatif tersebut melalui Sentul, maupun dari Ciawi Megamendung.

“Jalur alternatif sudah kami siapkan jadi masyarakat bisa memilih jalur-jalur yang ada,” Kasat Lantas Polres Bogor AKP Dicky Anggi Pranata di Gadog, Sabtu (14/5).

“Tidak perlu takut tersesat karena kami sudah menyiapkan rambu-rambu arah di setiap jalur alternatif,” sambungnya.

Satlantas Polres Bogor menerapkan beberapa rekayasa arus lalu lintas. Pagi tadi sekitar pukul 07.30 WIB polisi menerapkan one way atau satu arah menuju Puncak, Bogor hingga siang hari ini. Sementara arus menuju Jakarta ditutup. Polisi juga menerapkan ganjil genap di jalur Puncak.

Untuk antisipasi kemacetan, kata Dicky, Satlantas telah menggelar pasukan di sepanjang jalur puncak dengan 26 titik ploting.

“Ini untuk menjaga kelancaran titik-titik sekat atau simpul kemacetan sudah kami tempatkan personel,” jelasnya.

Related Articles